Category Archives: motor

Capek Mendorong Vespa Saat Ban Bocor? Begini Cara Mengganti Ban Vespa PX

Sudah kita ketahui sejak awal diproduksi, bahwa vespa dilengkapi dengan ban serep. Hal ini sangat berguna sekali jika ban vespa yang kita kendarai mengalami ban bocor atau kempis saat perjalanan.

Jika mengalami hal tersebut saat mengendarai vespa akan menyulitkan pengendara saat mendorongnya menuju tambal ban terdekat, dikarenakan mesin vespa berada dibelakan dan ditambah dengan rangka besinya ini membuat berat saat mendorongnya.

Dengan menggunakan ban serep ini akan memudahkan anda dalam perjalanan menuju ke tambal ban terdekat. Berikut merupakan cara untuk mengganti ban serep vespa px.

  • Pertama-tama siapkan kunci untuk membuka mur pada ban serep dan ban yang bocor, biasanya untuk melepas murnya menggunakan kunci ukuran 12 atau 13.
  • Setelah itu posisikan vespa dengan benar dan membuka tepong bagian kiri. Jika ban yang bocor itu ban belakang jangan lupa mesin vespa disanggah dengan dongkrak, jika tidak memiliki dongkrak anda dapat menggunakan batu atau kayu agar ban belakang terangkat untuk memudahkan melepas ban tersebut.
  • Setelah persiapan selesai lepaskan mur pada ban yang bocor hingga ban terlepas dari tromol dan lepaskan juga mur sisanya untuk melepas ban dalam agar memudahkan tambal ban.
  • Beralih ke ban serep, lepaskan 3 mur yang ada di ban serep lalu pasangkan.
  • Setelah terpasang anda dapat meletakkan ban bocor ke tempat ban serep tadi lalu vespa siap dikendarai lagi.

Begitulah cara untuk mengganti ban serep vespa px, dengan begitu anda dapat menuju tambal ban tanpa harus mendorong.

motor Suzuki Gixxer SF 250 Resmi datang

meluncurkan motor sport full fairing Gixxer SF 250 dengan banderol Rp 49,3 juta untuk konsumen soal motor yang premium dan eksklusif.

Gixxer SF 250 hadir bagi konsumen yang mencari sepeda motor sport touring dengan desain yang tajam, tampilan sporty, serta performa kuat. Dengan adanya Gixxer SF 250, Suzuki dapat semakin meningkatkan eksistensinya di segmen sepeda motor premium.

setang menggunakan clip-on handle bar namun posisinya dibuat lebih tinggi bahkan sedikit di atas tangki bahan bakar, sehingga pengendara akan lebih rileks ketika menggunakannya sudah mengadopsi teknologi LED Desain windshield-nya terlihat minimalis dengan warna hitam smoke.

mengusung mesin 1-silinder, 4-tak, SOHC, 249 cc, 4-katup, pendingin oli, dan berpengabut injeksi. Dengan racikan mesin tersebut, Suzuki Gixxer SF 250 mampu memasok tenaga maksimal sampai 25,6 PS pada 9.000 rpm dan torsi puncak 22,6 Nm di putaran mesin 7.500 rpm.

Gixxer SF 250 dibekali teknologi pendingin oli Mereka menyebutnya sebagai Suzuki Oil Cooling System (SOCS) yang memberikan impresi performa dan durabilitas yang tinggi. Peranti ini membuat total bobot mesin menjadi lebih ringan, sehingga berpengaruh pada kemampuan manuver yang mudah bahkan pada kecepatan tinggi.

motor NTORQ 125 RTFi dibawah 20 juta

merilis skutik baru bernama Ntorq 125 RTFi Dibuat untuk memenuhi kebutuhan anak muda dan memiliki performa yang dirancang langsung oleh divisi TVS Racing.

merupakan versi facelift dan baru masuk Indonesia sekarang ini Selain memiliki desain sporty dan aerodinamis, skutik 125cc juga menawarkan pengalaman berkendara menyenangkan. Dibungkus dengan paket fitur bluetooth yang dapat terkoneksi dengan aplikasi TVS Smart Xconnect.

Terdapat tarikan tegas pada tiap sisi panel. Lampu sein berlokasi di cover stang, seolah membentuk sepasang mata binatang. Sementara lampu utama menempati bagian paling bawah tameng.

 mampu menampung helm full face atau 20 liter. Buat memberi kemudahan penggunanya, tangki bensin berada di balik stop lamp. Kapasitasnya cukup besar, 5 liter Jadi tak perlu membuka jok saat mengisi BBM.

Aplikasi TVS Smart Xconnect dapat diunduh melalui Google Play Store ataupun Apple Apps Store. Di dalamnya memungkinkan user untuk mengatur 60 fitur yang diinginkan. Seperti bantuan navigasi, statistik berkendara, lap time terbarik dan lap time terakhir.

TVS NTORQ 125 memiliki 2 pilhan warna yaitu Metallic Blue dan Metallic Grey sedangkan untuk harganya Rp 19.230.000 (OTR Jakarta).

motor yamaha R15 V4 akan segera masuk indonesia

resmi meluncurkan generasi terbaru dari motor sport full fairing entry level-nya YZF R15M dan YZF R15 V4 dia dibedakan dari segi tampilan, penyematan fitur, dan juga penunjang kosmetika.

R15 V4 mahar termurahnya adalah 167.800 Rupee atau Rp 32,4 juta. Sementara R15M dijual mulai 177.900 Rupee atau setara Rp 34,3 juta.

R15 V4 dan R15M dibangun dari rancang bodi yang sama. Pembeda pertama ada di livery, R15M punya 2 opsi yakni Metallic Grey dan MotoGP Monster Energy. Khusus untuk warna silver memiliki detail striping yang identik dengan superbike Yamaha YZF R1 dan YZF R1M.

Detail yang lain adalah dari penggunaan jok berdesain spesial, tutup atau cover suspensi depan dengan logo M, kaliper berkelir emas, sampai lengan ayun dan cover knalpot yang dicat abu-abu metalik.

sama-sama dibekali dengan fitur Assist & Slipper Clutch, Traction Control System (TCS), Dual Channel ABS, Panelmeter full digital, dan teknologi konektivitas Yamaha Connect alias Y-Connect.

belum ada informasi soal kapan pembaruan pada R15 ini masuk Indonesia.

motor Yamaha Vega Force datang ke ri

Motor bebek 114 cc ini memiliki dua warna baru, yakni metallic black gold dengan full hitam dan metallic red merupakan perpaduan warna merah dan hitam yang terbagi menjadi area depan-belakang.

Vega Force yang tahun ini mendapatkan penyegaran warna yaitu Metallic Red yang selalu menjadi favorit dan juga Metallic Black Gold yang dihadirkan agar penggunanya tampil lebih modern, dinamis dan bergaya, serta makin percaya diri saat menjajalnya di beragam kondisi jalan.

dilengkapi fitur meliputi kunci starter yang dilengkapi pengaman dan tombol penutup, speedometer dengan indikator perpindahan gigi dan mesin.

Yamaha Vega Force dibekali bagasi berkapasitas 9,2 L yang mampu menyimpan barang bawaan lebih banyak dan termasuk yang paling besar di kelasnya.

Vega Force menggunakan mesin berteknologi FueI Injection yang irit bahan bakar. Bicara performa motor ini memiliki tenaga 6,41 kW (8,59 hp) di 7.000 rpm dan torsi maksimal 9,53 Nm di 5.500 rpm.

Vega Force warna Metallic Black Gold dan Metallic Red dipasarkan dengan harga Rp 16.955.000 on the road Jakarta.

Motor Listrik Benelli Gaya Sportbike

merek Benelli kini telah berada di bawah grup otomotif asal China, Qianjiang Motorcycles. Lewat induk perusahaan itu, Benelli cukup agresif memperkenalkan lini produk barunya, termasuk motor listrik.

Qianjiang meluncurkan konsep sepeda motor listrik QJ7000D, yang diperkirakan akan diluncurkan secara internasional di bawah merek Benelli.

belum mengungkapkan spesifikasi teknis sepeda motor tersebut, tetapi menurut beberapa sumber, model yang ini dapat menjadi tolok ukur baru untuk sepeda motor listrik performa tinggi yang dikeluarkan oleh pabrikan. Karena itu, performa motor ini diharapkan bisa setara dengan motor mesin 600cc atau lebih.

motor listrik yang dipasang di tengah, yang mengirimkan tenaga ke roda belakang melalui gearbox konvensional penggerak rantai Sistem suspensi terdiri dari garpu depan USD dan suspensi belakang monoshock. Ada juga kluster instrumen LCD digital yang ditawarkan, dengan tampilan negatif display yang mudah dibaca.

mengusung gaya sporty, dengan jok split seat. Lampu depan LED model tumpuk di bagian depan, bersama dengan visor dan full fairing, yang memberi tampilan sangat agresif pada motor ini.

produksi akhir mungkin memiliki beberapa perubahan dalam hal desain dibandingkan dengan konsep yang dipamerkan saat ini. Belum bisa dipastikan kapan motor ini diluncurkan sebagai produk massal.

suzuki GSX-S1000 resmi dirilis

Suzuki akhirnya resmi merilis GSX-S1000 2021 secara global Dibanding model sebelumnya, ia terlihat lebih agresif berkat desain yang benar-benar baru. Membuat bodinya tampak lebih berotot dan futuristik. Ubahan paling menonjol dari bentuk headlamp-nya.

dibanderol US$ 15.190,28 atau setara Rp 219 juta Transformasi ubahan desainnya sangat cerdas. Sekarang GSX-S1000 menggunakan LED proyektor yang terbagi menjadi 2 sisi atas dan bawah. Desain fascia-nya terlihat jadi agresif. Untuk pemanis disematkan pula DRL minimalis pada bagian atas lampu utama.

Mesinnya masih mengambil basis GSX-R1000 K5 model lama. Hanya dikembangkan sedikit untuk meningkatkan emisi tanpa mengurangi performa. Akarnya mungkin kembali ke 2005, tetapi K5 secara luas dianggap sebagai titik tertinggi dalam sejarah GSX-R1000.

GSX-S1000 2021 menggunakan suspensi depan berjenis upside down. Dipadukan dengan monoshock pada bagian belakang Depannya gunakan kaliper radial monoblok dari Brembo dan didukung dengan teknologi ABS (Anti-lock Braking System).

Dirinya ditawarkan dengan tiga pilihan warna; MotoGP-style blue and silver combo, abu-abu dan versi serba hitam.

new honda vario 125 harga 20 jutaan

rilis warna baru untuk Honda Vario 125. Model ini hadir dengan pilihan stripe anyar. Untuk tipe CBS kini makin sporty dan ada pilihan kelir gres buat varian CBS-ISS dengan tampilan premium.

Pilihan warna Advance Red dan Advance Black pada tipe CBS mendapatkan penyegaran stripe. Penempatannya masih sama, di tameng depan tiap sisi dan bodi belakang.

Honda Vario 125 hadir sebagai skutik performa tinggi dengan mesin berkapasitas 125 cc. Honda Smart Technology dengan teknologi eSP pada mesin berhasil membuktikan pembakaran yang efisien dan minim gesekan untuk mengurangi resiko terbuang percuma.

New Honda Vario 125 dipasarkan dengan harga Rp 21 juta (CBS), dan Rp 21,9 juta buat versi CBS-ISS. Sedang yang punya cat spesial dijual Rp 22 juta. Semua harga berstatus OTR DKI Jakarta.

Yamaha Fino 125 Sporty hadir dengan varian terbaru

Mengawali tahun Yamaha Indonesia Motor Mfg langsung menggeber dengan memperkenalkan baju baru Yamaha Fino 125 Sporty. Kini motor matik bergaya retro ini menawarkan 3 pilihan warna baru.

Dalam siaran resmi Yamaha, setelah memberikan penyegaran pada Yamaha Fino 125 Premium, Yamaha kembali memberikan penyegaran engan memberikan 3 pilihan warna baru yang diklaim tampil lebih fresh dengan warna baru yang mengedepankan gaya classic dan konsep yang lebih cheerful.

Dengan perpaduan warna dan grafik baru yang atraktif mendukung tampilan Yamaha Fino 125 Sporty semakin modern dan stylish, sehingga sangat sesuai digunakan oleh segala kalangan.

Yamaha Fino 125 Sporty dengan penyegaran warna baru ini sudah dapat dibeli pada seluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia dengan harga Rp 18,735,000 OTR Jakarta.

pcx 160 apakah bisa masuk keindonesia?

Generasi terbaru Honda PCX baru saja meluncur di Thailand. Mengusung nama All New Honda PCX 160, skutik ini mendapat ubahan besar-besaran di sektor desain dan mesin.

Kendati demikian, Muhib mengatakan bahwa tidak menutup kemungkinan jika model baru pcx akan muncul diindonesia.

Sebagai informasi, setelah diperkenalkan secara global pada akhir 2020 lalu, All New Honda PCX 160 akhirnya masuk ke pasar Asia Tenggara.